Bermain Bola Jadi Lebih Seru dengan Sepatu Bola Terbaru Ini!
Piala Dunia 2018 telah dimulai, Sobat Shopee! Tiga puluh dua negara yang dibagi ke dalam 8 grup mulai bersaing merebut trofi turnamen sepak bola antar-negara yang diselenggarakan setiap empat tahun sekali. Semangat pertandingan semakin memanas karena tim-tim yang sebelumnya tidak diunggulkan berhasil meraih kemenangan secara dramatis. Di sisi lain, timnas-timnas besar seperti Argentina, Jerman, dan Portugal harus pulang lebih awal.
Tidak mengherankan jika turnamen ini, yang merupakan ajang paling bergengsi dalam sepak bola, memicu demam bola di seluruh dunia. Permintaan akan barang-barang terkait sepak bola, seperti jersey dan sepatu, semakin meningkat. Para kolektor pun turut mencari barang-barang asli yang dirilis khusus untuk Piala Dunia tahun ini.
Seolah mengikuti prinsip ekonomi, lonjakan permintaan terhadap produk-produk bola direspon dengan peluncuran terbaru. Misalnya, merek-merek terkenal meluncurkan sepatu bola terbaru tahun ini. Sobat Shopee tidak ingin melewatkan momen empat tahun sekali ini, bukan? Mari lengkapi hobi bermain bola kamu dengan sepatu bola terbaru ini, Sobat Shopee!
Seperti namanya, Nike Superfly dirancang dari material yang sangat ringan namun kuat, yang akan sangat membantu kamu saat berlari dan menendang bola. Nike Superfly dikembangkan dengan teknologi Flyknit yang terbuat dari bahan daur ulang plastik, membuat produksinya lebih ramah lingkungan. Penggunaan plastik ini benar-benar tepat, mengingat karakteristik plastik yang ringan dan kuat—dua aspek penting bagi sepatu bola yang memerlukan kekuatan dan kecepatan. Tidak mengherankan jika pemain-pemain bintang seperti Cristiano Ronaldo dan Zlatan Ibrahimovic mau mempromosikan sepatu ini.
Sementara itu, seri Mercurial Superfly V merupakan pengembangan dari versi sebelumnya, Superfly IV. Seri Superfly sendiri adalah perkembangan dari versi Mercurial yang diluncurkan saat Piala Dunia 2002. Pada awalnya, seri Nike Mercurial klik disini dikembangkan dengan inovasi berupa bagian atas sepatu yang dibuat dari kain sintetis untuk memenuhi kriteria ‘kuat’ dan ‘ringan’. Namun, tim riset Nike berhasil menciptakan inovasi baru yang membuat seri Mercurial semakin ringan. Dari sinilah istilah Superfly kemudian digabungkan dengan seri Mercurial. Seri Mercurial Superfly pertama kali diluncurkan di Stadion Old Trafford, Inggris, pada tahun 2009.
Sungguh menakjubkan, Sobat Shopee! Nike Superfly V hadir di pasaran dalam tiga pilihan desain warna: dominan putih, hitam, dan jingga. Tertarikkah Sobat Shopee?
Di tahun ini, Adidas merilis seri Predator 18+ yang dirancang dengan teknologi khusus untuk meningkatkan kontrol Sobat Shopee di lapangan. Seri ini pertama kali dirancang oleh Craig Johnston, seorang pesepakbola asal Australia yang terkenal pada tahun 1980-an. Setelah pensiun, Johnston memiliki ide untuk menciptakan sepatu bola yang menggunakan karet di samping kulit. Ia menghabiskan waktu cukup lama untuk mengembangkan prototipe yang kini dikenal sebagai seri Predator Adidas. Meski idenya sempat ditolak oleh beberapa pabrik, termasuk Adidas, ia berhasil meyakinkan bintang-bintang sepak bola seperti Franz Beckenbauer dan Karl-Heinz Rummenigge untuk mendukung sepatunya. Usahanya tak sia-sia; Adidas akhirnya membeli hak cipta prototipe seri Predator dari Johnston.